Parungkuda, -- Babinsa Desa Pondokkasolandeuh Koramil 0607-12/ Parungkuda Serka Dadan Subandi melaksanakan kegiatan kerja bakti rabat beton jalan lingkungan bersama warga bertempat di Kp. Cipanggulaan RT 08/03, Desa Pondokkasolandeuh, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Minggu (14/12/2025).
Kegiatan kerja bakti tersebut meliputi pembangunan rabat beton jalan lingkungan dengan ukuran lebar 2 meter dan panjang 100 meter. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas infrastruktur jalan desa agar lebih layak, aman, serta mendukung kelancaran aktivitas dan perekonomian masyarakat setempat.
Babinsa Desa Pondokkasolandeuh Serka Dadan Subandi menyampaikan bahwa keterlibatan TNI dalam kegiatan kerja bakti merupakan bentuk kepedulian terhadap pembangunan desa dan wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat.
“Melalui kegiatan kerja bakti ini, kami berharap jalan lingkungan menjadi lebih baik dan bermanfaat bagi masyarakat. Selain itu, kegiatan ini juga untuk menumbuhkan semangat gotong royong dan kebersamaan antara TNI dan warga,” ujar Serka Dadan Subandi.
Sementara itu, salah satu warga setempat menyampaikan apresiasi atas kehadiran dan peran aktif Babinsa dalam kegiatan tersebut. “Kami sangat terbantu dengan kehadiran Babinsa yang selalu aktif mendampingi warga. Semoga jalan ini bisa meningkatkan kenyamanan dan memperlancar aktivitas kami sehari-hari,” ungkap salah seorang warga. (Pen)